Purwosari _ Pelatihan Kepemimpinan Dasar PAC GP Ansor Purwosari sukses di gelar. Bertempat di Madrasah Aliyah Miftahul Huda Cendono Kecamatan Purwosari pelatihan Dasar Ansor ini direncanakan berlangsung selama 3 hari, 29 – 31 Desember 2021. Pelatihan tersebut di ikuti oleh 135 peserta yang berasal dari Pimpinan Anak Cabang GP Ansor Purwosari. Dengan penerapan Protokol disiplin Kesehatan

Dalam Pembukaan tersebut turut hadir Ketua PC GP Ansor Kabupaten Pasuruan, Jajaran MWC NU Purwosari beserta Badan Otonom dibawahnya. Hadir pula dalam pelatihan tersebut Wakasatkornas Banser yang sekaligus Bupati Pasuruan, Gus H.Irsyad Yusuf, SE, MMA.

Wakasatkornas menyampaikan bahwa PKD Ansor Purwosari ini mengingatkan beliau saat awal mengikuti Organisasi Ansor.

” Saya sangat Hafal dengan tempat ini, sejak saya IPNU dulu hingga Ansor, tempat ini sering di gunakan untuk kegiatan Pengkaderan NU. Semoga Barokah.” Ujar Gus Irsyad

Selain itu, Bupati Pasuruan dua periode tersebut juga menjelaskan bahwa Ansor adalah Pengkaderan NU Paling dasar dan utama. ” Untuk itu, kami harap sahabat sahabat dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik mungkin.” Pungkas Beliau.

Kedatangan Bupati tersebut sangat memotivasi para peserta PKD. Gus Irsyad Yusuf merupakan Kader NU Purwosari yang tidak dapat di ragukan lagi. Karena beliau mengikuti pengkaderan NU mulai tingkatan Bawah. Beliau pun berharap agara kader Ansor Purwosari juga dapat mengikuti rekam jejak beliau dalam Berkhidmah di Nahdlatul Ulama.